Sekretari D3
Komunikasi interpersonal interaksi keseharian - Edisi 6
Manusia memiliki alat penghubung untuk bertukar informasi dalam pergaulan sehari-hari, yaitu komunikasi. Komunikasi interpersonal menjadi salah satu disiplin ilmu yang sudah banyak diteliti oleh para ahli. Pembahasan ini muncul mengingat begitu banyak keragaman di sekitar kita yang membuat seseorang harus memahami pola komunikasi orang lain. Hal ini berarti gaya dan tujuan komunikasi berbeda-beda menurut pengalaman, nilai, dan norma yang diyakini dalam kelompok sosial. Bidang ini amat penting dalam kehidupan manusia, serta bersinggungan dengan disiplin ilmu lain yang mempelajari perilaku manusia, seperti psikologi, bisnis, sosiologi, antropologi, dan konseling.
Buku Komunikasi Interpersonal: Interaksi Keseharian Edisi ke-6 memaparkan sisi interpersonal dalam berkomunikasi. Pembahasan mengacu kepada pentingnya berkomunikasi sebagai pemenuhan kebutuhan manusia yang mendasar. Dari sini, seberapa besar individu membutuhkan hubungan interpersonal akan diketahui. Penekanan berlanjut pada teori, model, dan prinsip komunikasi interpersonal, lalu konflik berikut respons di dalamnya. Di dalam bab, tersebar fitur kotak (boks) aplikasi sehari-hari yang membimbing pembaca untuk mengaitkan isi teks dengan latihan soal. Selain itu, akhir bab dilengkapi dengan ringkasan, studi kasus dengan contoh percakapan, dan daftar kata kunci.
Tidak tersedia versi lain