Skripsi Teknik Informatika
Permainan Mari Berhitung Untuk Anak-Anak Usia 4-6 Tahun Pada Tk Al-FAJRI Kota Bekasi.
Pada awalnya komputer digunakan hanya sebagai alat untuk menghitung. Lalu para peneliti melihat adanya kebutuhan komputer untuk pembelajaran. Akhirnya diadakan penelitian yang berfokus pada komputer untuk pendidikan. Dalam perkembangannya komputerlah yang paling populer dipakai sebagai alat bantu pembelajaran secara elektronik. Di TK Al-Fajri proses pembelajaran masih menggunakan metode manual dengan bantuan buku atau alat berhitung sehingga pembelajaran menjadi kurang menarik. Permainan Mari Berhitung ini bisa di gunakan sebagai media interaktif pembelajaran guru dan anak-anak di Tk Al-Fajri dalam mengubah cara pembelajaran manual ke pembelajaran konvensional menjadi belajar simulasi game sehinggan anak-anak menjadi lebih kreatif lagi dalam belajar. Metode CBI adalah pembelajaran terprogram yang menggunakan komputer sebagai alat bantu utama untuk mengkomunikasikan materi kepada siswa, komputer menjadi pusat pembelajaran (center of learning) dimana siswa berperan lebih aktif dalam mempelajari suatu materi dengan media utama komputer.
Kata Kunci: Computer Based Instruction (CBI), Media Pembelajaran, Permainan Mari Berhitung.
Tidak tersedia versi lain