Skripsi Teknik Informatika
Media Pembelajaran Interaktif Untuk Mata Pelajaran Matematika pada Sekolah SDIT Al-Muchtar Kota Bekasi
Model pembelajaran yang banyak diterapkan pada sekolah adalah model pembelajaran ceramah dengan cara komunikasi satu arah, dimana yang aktif adalah guru, sedangkan siswa hanya memfungsikan indera pengelihatan dan indera pendengarannya. Model pembelajaran konvensional dianggap kurang mengeksplorasi wawasan pengetahuan siswa, sikap dan prilaku siswa. Salah satu solusi untuk membantu pembelajaran konvensional tersebut adalah dengan memakai media pembelajaran interaktif yang lebih praktis. Teknologi smartphone Android yang semakin canggih terlihat pada perkembangan aplikasi yang sangat pesat, hal ini memungkinkan sebuah aplikasi pembelajaran Matematika dasar untuk membantu siswa dalam belajar Matematika dengan mudah. Model pengembangan dalam penelitian ini menggunakan Multimedia Development Life Cycle (MDLC). Multimedia Development Life Cycle (MDLC) memiliki tujuan mengembangkan sebuah media pembelajaran yang lebih menarik dan efisien menggunakan Augmented Reality dengan memanfaatkan fitur kamera smartphone Android atau IOS. Tahapan pengembangan dalam Multimedia Development Life Cycle (MDLC) ini yaitu concept (konsep), design (desain), obtaining content material (pengumpulan bahan), assembly (penyusunan dan pembuatan) dan testing (uji coba). Perancangan media pembelajaran meliputi use case diagram, activity diagram dan sequence diagram. Dengan adanya media pembelajaran interaktif Matematika berbasis android ini, diharapkan dapat membantu siswa kelas II Sekolah Dasar (SD) untuk belajar Matematika dalam bentuk aplikasi. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah media pembelajaran interaktif Matematika.
Kata Kunci: Android,Matematika,Media Pembelajaran,Multimedia Development Life Cycle (MDLC)
Tidak tersedia versi lain