Tugas Akhir Akuntansi D3
Pengaruh Rasio Keuangan, Financial Distress, Kualitas Audit dan Prior Opinion terhadap Opini Going Concern. (Studi Empiris pada Sektor Pertambangan tahun 2013-2018)
Penelitian ini bertujuan untuk mengukur faktor yang mempengaruhi Opini Going
Concern yaitu Rasio Profitabilitas, Rasio Likuiditas, Financial distress, Kualitas
Audit, dan Prior Opinion. Populasi dalam penelitian ini adalah Perusahaan Sektor
Pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2013-2018.
Purposive sampling merupakan teknik pengambilan sampel yang digunakan.
Terdapat 72 data dari 12 perusahaan pertambangan menjadi sampel penelitian
dengan menggunakan analisis regresi logistik sebagai metode analisis data.
Penelitian ini menunjukan hasil financial distress berpengaruh negatif terhadap
opini going concern, dan prior opinion berpengaruh positif terhadap opini going
concern. Sedangkan variabel lainnya yaitu rasio profitabilitas, rasio likuiditas dan
kualitas audit tidak berpengaruh terhadap opini going concern.
Tidak tersedia versi lain