Tugas Akhir Akuntansi D3
Pengaruh Profitabilitas, Kebijakan Utang, Dan Good Corporate Governance Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Empiris Pada Perusahaan Industri Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di Bei Tahun 2013-2018)
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas, kebijakan utang dan good corporate governance terhadap nilai perusahaan. Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, dengan jumlah data sampel sebanyak 54 data dari 9 perusahaan industri makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2018. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) H1 terdukung, hal ini menunjukkan Return On Equity (ROE) berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan; (2) H2 terdukung, hal ini menunjukkan Debt to Equity Rasio (DER) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap nilai perusahaan; (3) H3 tidak terdukung, hal ini menunjukkan dewan komisaris berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan; (4) H4 terdukung, hal ini menunjukkan dewan direksi berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan.
Kata Kunci: Profitabilitas, Kebijakan Utang, Good Corporate Governance, ROE, DER, dewan komisaris, dewan direksi dan nilai perusahaan.
Tidak tersedia versi lain